Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan Jurusan Menjahit dan Bordir Aplikasi Bagi Siswi Binaan - Angkatan 85

Pelatihan

Ditutup

Jadwal Akhir Pendaftaran

28 Januari 2023

Kategori Peserta

Tenaga Kerja

Kouta Peserta

28 Peserta

Deskripsi Kegiatan :
Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan Jurusan Menjahit dan Bordir Aplikasi bagi remaja putus sekolah Siswi Binaan UPTD Rumoh Seujahtra Jroh Naguna adalah program khusus Dinas Sosial Aceh untuk remaja putus sekolah dari seluruh Aceh yang direkrut dan di seleksi melalui Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Pelatihan untuk angkatan 85 ini diikuti oleh 28 siswi yang terdiri dari 14 orang siswi jurusan Menjahit dan 14 orang siswi jurusan Bordir Aplikasi. Pelatihan keterampilan ini dilaksanakan selama 3,5 bulan di UPTD Rumoh Seujahtra Jroh Naguna, Jl. P. Nyak Makam No. 35 Lampineung Banda Aceh. Selain Hard skill berupa ketrampilan Menjahit dan Bordir Aplikasi, siswi binaan juga diajarkan untuk meningkatkan soft skill seperti kegiatan bimbingan keagamaan, bimbingan sosial, bimbingan kewirausahaan dan bimbingan motivasi. selama 3 minggu diakhir masa pelatihan, para siswi diikutkan dalam kegiatan magang ditempat-tempat usaha menjahit dan bordir yang ada dikawasan Banda Aceh. Setelah selesai pelatihan, kepada siswi yang dinyatakan lulus diberikan toolkit berupa mesin jahit, peralatan dan perlengkapan jahit dan bordir serta beberapa meter kain bakal baju.

Penyelenggara

DINSOS ACEH

Ikuti kegiatan

23 Februari 2023 Daftar Kegiatan

Lokasi Kegiatan

UPTD Rumoh Seujahtra Jroh Naguna Dinas Sosial Aceh

Jadwal Kegiatan

23 Februari 2023

Jumlah Pendaftar Kegiatan

0 Peserta

Pendaftaran Terbatas

Ya